Lazada Indonesia

Fenomena Alam Blue Iceberg yang Menakjubkan

Menurut Om Wiki, Gunung es biru/Gumpalan es yang terapung berwarna biru (eng.: blue iceberg) merupakan fenomena alam yang berkembang dari gletser yang tua dan dalam akibat tekanan yang besar yang dialami selama ratusan tahun. Bagi yang belum tahu gletser atau glasier atau glesyer adalah sebuah bongkahan es yang besar yang terbentuk di atas permukaan tanah yang merupakan akumulasi endapan salju yang membatu selama kurun waktu yang lama. 

Warna biru tersebut didapatkan karena tekanan yang besar tersebut melepaskan dan menghilangkan udara yang awalnya tertangkap di es pada saat salju jatuh. Gunung es yang terbentuk dari gletser yang lebih tua, memiliki udara internal sedikit atau permukaan reflektif yang sedikit sehingga saat cahaya dari matahari mengenai gunung es akan lebih banyak diserap daripada dipantulkan. Cahaya yang dipancarkan matahari, hanya memungkinkan panjang gelombang biru untuk melarikan diri / keluar dari es gletser tersebut sehingga karena proses pembiasan maka akan terlihat berwarna biru atau biru kehijauan.

Blue iceberg tersebut banyak dijumpai di daerah antartika, green land, dan sekitarnya yang bersuhu dingin yang ekstrim. Fenomena blue iceberg adalah fenomena langka dan kenampakannya begitu unik dan mencengangkan bagi siapa saja yang melihatnya. 

Dimanakah kita bisa menemukan Blue Iceberg ini :

Antartikas

Greenland

Berikut Gamabar Penampakan dari Blue Iceberg :

Blue Iceberg 1

Blue Iceberg 2

Blue Iceberg 3

Blue Iceberg 4

Blue Iceberg 5

Blue Iceberg 6

Blue Iceberg 7

Blue Iceberg 8

Previous
Next Post »
Thanks for your comment